Termas De Rio Hondo-CS, 7/4/17 (BENDERRA/SOLUSSI): Juara Dunia Moto GP, Marc Marquez rupanya punya ambisi tersendiri untuk Indonesia, yang merupakan salah satu negara dengan fans terbanyaknya.
Dilaporkan, Pebalap “Repsol Honda Team’ ini punya kesan khusus mendalam terhadap Indonesia. Setiap kali datang ke sini, dia selalu mendapat sambutan luar biasa.
Pebalap Spanyol tersebut tahu persis, Indonesia memiliki banyak sekali penggemar MotoGP. Tak heran jika Marquez mengatakan, Indonesia layak memiliki sirkuit balap.
Marquez mengatakan hal tersebut dalam konferensi pers jelang GP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Kamis (6/4/17) siang waktu setempat atau malam WIB.
Mulai musim ini, dalam konferensi pers jelang event, akan ada sesi tanya jawab dengan penggemar lewat media sosial.
Dalam kesempatan tersebut, salah satu penggemar bertanya kepada Marquez melalui Instagram. Dia bertanya, jika Marquez punya kesempatan membangun sebuah sirkuit, di mana tempat yang akan dia pilih?
“Mungkin… entahlah, di Misano… tidak, tidak, tidak,” kata Marquez sambil tertawa. Para jurnalis yang datang dalam acara tersebut juga tertawa.
Sirkuit Misano merupakan “markas” salah satu pesaing utama Marquez, Valentino Rosi (Movistar Yamaha).
“Di Spanyol, tidak, karena sudah ada banyak sekali sirkuit. Mungkin di Maladewa atau tempat (negara) seperti itu,” kata Marquez lagi.
“Atau mungkin, di Indonesia. Menurut saya, mereka layak punya sirkuit balap,” kata Marquez lagi.
Marquez sudah beberapa kali datang ke Indoensia. Terakhir, dia hadir saat peluncuran tim Repsol Honda di Jakarta, awal Februari tahun ini. Demikian ‘Kompas.com’ melaporkan untuk ‘Cahayasiang.com’ setelah diolah Tim ‘BENDERRAnews’ dan ‘SOLUSSInews’. (Tim)
2 comments
Mantap bos Jeffrey Rawis, SE
Muantap bro Jeffrey Rawis, SE