Bekasi, 15/11/17 (SOLUSSInews) – Kehadiran Rumah Sakit Siloam Bekasi mendapat sambutan baik dari warga serta pemerintah kota setempat.
“Kami menyukai dan sudah mendambakan cukup lama kehadiran RS Siloam Hospitals di kota kami. Pasalnya, sudah terbukti, rumahsakit ini dilengkapi peralatan teknologi kedokteran canggih dan pelayanannya bagus,” kata A Rahman, 37 tahun, salah satu warga yang ditemui Tim ‘SOLUSSInews’ dan ‘BENDERRAnews’, awal pekan ini di Bekasi.
Dia juga senang, karena RS Siloam Bekasi melayani semua strata masyarakat dengan pelayanan prima oleh tim dokter serta perawat terlatih.
Sebagaimana diketahui, Rumah Sakit Internasional Siloam Hospitals (milik Lippo Group ini), kembali meresmian rumah sakit ke-31. Yakni Rumah Sakit Siloam Bekasi (RS Siloam Bekasi).
RS Siloam Bekasi, merupakan rumah sakit terpadu yang dilengkapi dengan berbagai peralatan canggih senilai US$15 juta ini terletak di kota metropolitan Bekasi yang sedang berkembang pesat, hanya berjarak 30 kilometer di sebelah timur DKI Jakarta.
Ini merupakan rumah sakit Siloam ke-2 di Bekasi dan ke-6 dari 10 rumah sakit yang direncanakan dibuka pada tahun 2017. Beberapa rumah sakit lain yang telah dibuka pada tahun 2017 ialah rumah sakit di Kota Bekasi, Bangka, Bogor, Jogjakarta, Lubuk Linggau dan Cirebon.
Kedepanya, Siloam Hospitals akan membuka empat rumah sakit lainnya di Jember, Lubuk Linggau, Pasar Baru dan Semarang sebelum akhir tahun ini.
Rumah Sakit Siloam Bekasi dilengkapi dengan unit gawat darurat dan pusat trauma yang kuat dalam mendukung perubahan nyata bagi masyarakat dan hal ini didukung oleh peralatan canggih seperti CT-scan terbaru, X-ray, dan Ultrasound.
Dukungan walikota
Walikota Bekasi, Rahmat Efendy memberi apresiasi dan mengucapkan selamat kepada Siloam dalam turut berperan bahu-membahu bersama dengan pemerintah setempat untuk mengangkat kesejahteraan serta standar hidup masyarakat. Hal ini sesuai dengan usaha pencapaian target Indonesia di bidang Pembangunan Berkelanjutan yang telah ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa.
“Pemerintah Kota Bekasi berkomitmen penuh dalam mendukung misi Siloam dalam kebersamaan untuk mengangkat strata sosial Kota Bekasi terutama melalui perawatan kesehatan berkualitas yang terjangkau,” jelasnya.
Sementara Direktur Rumah Sakit Siloam Bekasi, Dokter Nico Fritz, menyambut baik dukungan yang diberikan oleh Walikota Bekasi. Disebutnya, dukungan walikota tersebut akan sangat membantu dan menjadi pemicu semangat untuk konsistensi dalam menjaga kualitas layanan di Rumah Sakit Siloam Bekasi.
“Rumah Sakit Siloam Bekasi ini ditunjang dengan seluruh jaringan nasional Siloam Hospitals yang terdiri dari 3.000 dokter dan spesialis, serta 9.000 gabungan perawat, tenaga medis dan staf kesehatan yang telah berkerja sama,” jelas Dr, Nico saat peresmian RS Siloam Bekasi pada Kamis, 26 Oktober 2017, seperti dilansir ‘Serpongupdate.com’.
Sebagai informasi. Rumah Sakit Siloam Bekasi ini berada di pusat pengembangan terintegrasi yakni Lippo Plaza Bekasi, dan berdiri bersama dengan Matahari Department Store, Carrefour dan 90 gerai lainnya di lokasi yang sangat strategis. Rumah sakit tersebut akan melayani 5 juta penduduk dalam radius 8 kilometer. (S-SU/jr)