Jakarta, 9/5/18 (SOLUSSInews) – Pihak Datsun telah resmi memperkenalkan New Datsun GO and New Datsun GO+ untuk pasar Indonesia.
Kedua model ini mengusung DNA yang sama dengan Datsun GO dan Datsun GO+ yang diperkenalkan di Indonesia empat tahun lalu, yakni kuat dan tangguh, namun dengan sentuhan gaya dan deretan fitur terbaru, termasuk teknologi X-Tronic CVT.
“Kedua model baru ini menawarkan pengalaman Datsun yang baru bagi pelanggan,” kata President Director PT Nissan Motor Indonesia, Eiichi Koito dalam keterangan resmi, Selasa (8/5/18) kemarin.
Pada bagian depan, kedua model baru Datsun ini telah dilengkapi grille depan yang khas dengan grille hexagonal dikelilingi chrome. Ukurannya lebih lebar dan lebih tegak dari model sebelumnya. Lampu depan dengan desain baru kini juga dilengkapi LED daytime running light, sedangkan cover spion luar ditambahkan lampu sein.
Di bagian belakang, sistem external lock telah ditambahkan untuk memungkinkan pintu dibuka menggunakan kunci dari luar tanpa harus menarik tuas dari dalam kabin agar. Kendaraan ini juga menggunakan roda 14 inci yang lebih besar.
Teknologi irit BBM
X-TRONIC CVT (continuously variable transmission) telah ditambahkan sebagai fitur baru untuk New Datsun GO.
Teknologi ini diklaim lebih irit bahan bakar, memberikan performa lebih baik, memiliki bagian bergerak yang lebih sedikit, lebih tahan lama, lebih ringan dan lebih gesit dibanding gearbox otomatis biasa.
Kedua model ini juga dilengkapi dengan mesin berkapasitas 1,2 liter tiga silinder (78 HP untuk varian dengan fitur CVT).
Beralih ke bagian dalam, keseluruhan dasbor dan panel instrumen telah didesain ulang. Bagian interior terbaru menghadirkan dua kombinasi warna; hitam dan beige untuk New Datsun GO+, serta aksen hitam dan silver untuk ventilasi AC bagi New Datsun GO.
Di dasbor terbaru tersedia tempat penyimpanan barang glove box dan ruang untuk menaruh barang-barang kecil di kedua sisi kemudi. Trim pintu terbaru kini hadir dengan kantong penyimpanan lebih besar dan dapat memuat botol berukuran 1 liter dan 600 ml bersamaan, serta masih menyisakan ruang untuk barang-barang seperti dompet atau charger untuk perangkat mobile.
Layar sentuh berukuran 6,75 inci di tengah dasbor menghadirkan sistem audio yang terkoneksi penuh dengan MP3, USB, AUX, Bluetooth, dan Smartphone bersistem iOS maupun Android. Antena radio yang terpasang di atap juga memungkinkan penerimaan sinyal AM dan FM yang lebih baik.
Fitur-fitur praktis lainnya meliputi power window di bagian belakang dan spion dengan lampu sein yang dapat diatur secara elektrik. Akses ke kursi baris ketiga di New Datsun GO+ juga semakin mudah karena kursi bagian tengah dapat dilipat secara menyeluruh untuk memberi lebih banyak ruang.
New Datsun GO tersedia dalam pilihan manual (4 varian: D, A, T, dan T Active) dan CVT (3 varian: A, T, dan T active). Sedangkan New Datsun GO+ menawarkan transmisi manual dalam varian D, A, T dan T Style.
New Datsun GO dan New Datsun GO+ dipasarkan dengan harga masing-masing mulai Rp 102.990.000 dan Rp 112.380.000 on the road (OTR) Jakarta. Demikian ‘BeritaSatu.com’. (S-BS/jr)