Cikarang, 21/7/18 (SOLUSSInews) –
Untuk pertamakalinya pihak PT Lippo Cikarang Tbk menyelenggarakan Summer Festival di Meikarta Central Business District, Cikarang, pada Sabtu dan Minggu (21-22/7) ini.
Gelaran Summer Festival di Meikarta ‘Central Business District’ (CBD) inibertujuan untuk mengakomodir warga negara Jepang yang ingin tinggal, bekerja, dan berekreasi di Kawasan Perkotaan Lippo Cikarang.
Diketahui, masyarakat yang bermukim di Lippo Cikarang dan sekitarnya sebanyak 2.000, di ataranya merupakan warga negara Jepang atau 10 persen dari jumlah total ekspatriat Jepang yang ada di Indonesia.
Kegiatan ini, untuk mengobati kerinduan masyarakat Jepang di Lippo Cikarang memperingati musim panas yang sedang berlangsung di negaranya.
”Summer Festival menjadi fasilitas bagi seluruh warga, khususnya warga Jepang di Lippo Cikarang agar momen musim panas di Jepang dapat dirasakan di sini. Dalam kesempatan ini tersedia layanan bagi yang ingin berinvestasi di Meikarta CBD melalui show unit apartemen yang menampilkan keberagaman tipe dan ukuran,” kata Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk, Simon Subiyanto, Sabtu (21/7/18) kemarin.
Summer Festival Meikarta CBD dimeriahkan berbagai pertunjukan kesenian Jepang seperti Japanese Taiko Team Benteng, U-Maku Eisa Shinka Indonesia, Japanese Yosakoi Team ‘Keren’, Bon Odori, Sushi Festival, dan Children Performance by Hikari Japanese School.
Mega konstruksi di Koridor Timur
Acara ini juga akan membuka kesempatan show unit apartemen Meikarta CBD. Proyek Meikarta CBD merupakan mega konstruksi yang berada di Koridor Timur Jakarta.
Meikarta CBD terdiri dari Irvine Suites, Westwood Suites, Pasadena Suites, Burbank Suites, Glendale Park dan Newport Park.
Progres pembangunan saat ini untuk Irvine dan Westwood sudah mencapai 90 persen, Pasadena dan Burbank telah “topping off” pada Desember 2017, Glendale dan Newport progresnya 18 persen.
Glendale Park dan Newport Park merupakan dua menara apartemen hasil “joint venture” antara Lippo Group dan Mitsubishi Corporation melalui anak perusahaannya yaitu PT Diamond Development Indonesia.
“Animo pembeli yang tinggi merupakan wujud kepercayaan konsumen terhadap apartemen Meikarta CBD,” tuturnya.
Sanko perkuat investasi
Lebih lanut dia mengatakan, PT Sanko Soflan Indonesia memperkuat investasi dengan membeli tower Burbank pada tahun 2015. Sanko Soflan juga telah sukses membangun Palm Springs Serviced Apartment di Lippo Cikarang dan sudah beroperasi sejak tahun 2016.
Posisi Meikarta CBD sebagai pusat bisnis dan perdagangan serta gaya hidup di Koridor Timur Jakarta semakin diperkuat dengan pengembangan enam infrastruktur yang digagas oleh pemerintah. Antara lain Kertajati International Airport dan telah dibuka pada April 2018, pembangunan kereta ringan “light rail transit” (LRT) Cawang-Bekasi Timur, tengah berlangsung, Deep Seaport Patimban, yang akan dilakukan “grounbreaking” pada bulan Juli 2018, proyek kereta api cepat Jakarta-Bandung, dengan progres konstruksi sekitar 5% hingga Juni 2018 serta pembangunan Jakarta-Cikampek Elevated Highway, kini tengah berlangsung dan pembangunan “automated people mover” (APM) Monorail.
Aktivitas pertukaran budaya
Untuk mempererat hubungan Indonesia-Jepang, upaya lainnya adalah mengadakan aktivitas pertukaran budaya tahunan Sakura Matsuri yang dilaksanakan secara reguler oleh Lippo Cikarang dalam “Festival Sakura Matsuri ke-7”, 7 April 2018 lalu, bertepatan dengan peringatan 60 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Jepang.
Suara Pembaruan memberitakan sebagaimana dilansir ‘BeritaSatu.com’, LPCK merupakan pengembang kawasan perkotaan dengan luas area sekitar 3.250 hektare di mana industri sebagai basis ekonomi yang kuat. LPCK telah berhasil membangun lebih dari 17.192 hunian, dengan populasi 51.250 orang dan 50.500 orang yang bekerja setiap hari di sekitar 1.200 perusahaan manufaktur yang tersebar di Kawasan Industri Lippo Cikarang.
LPCK merupakan anak perusahaan PT Lippo Karawaci Tbk (“LPKR”), yang merupakan perusahaan properti terbesar di Indonesia berdasarkan jumlah aset dan pendapatan.
Sedangkan LPKR yang merupakan perusahaan tercatat di Bursa Efek Indonesia, didukung oleh “land bank” besar dan mempunyai Recurring Income yang solid. Bisnis LPKR terdiri dari Residential/Township, Retail Malls, Hospitals, Hotels dan Asset Management. (S-SP/BS/jr)