Jakarta, 30/4/19 (SOLUSSInews) – Inovasi layanan terus dilakukan Grab, demi memudahkan penggunanya.
Terkait hal itu, kini untuk membeli tiket nonton bioskop, bisa langsung dari aplikasi. Dimana, Grab akan segera memperkenalkan tile Tiket dalam aplikasi Grab kepada pelanggan di Indonesia dalam waktu dekat.
Kehadiran tile Tiket akan menambah kelengkapan Grab sebagai everyday super app dengan bayak layanan untuk memudahkan kehidupan sehari-hari.
“Kami menyadari potensi yang begitu besar pada sektor hiburan khususnya industri film layar lebar di Indonesia. Sayangnya, pengguna masih sering mengalami berbagai permasalahan dalam pembelian tiket bioskop seperti memilih bioskop, biaya transaksi secara online yang tidak transparan maupun website pemesanan tiket dengan tampilan yang sulit dipahami,” ungkap Executive Director Grab Indonesia, Ongki Kurniawan melalui keterangan resmi sebagaimana dilansir BeritaSatu.com, Jumat (26/4/19) akhir pekan lalu.
Ditambahkan Ongki, peluncuran tile Tiket di aplikasi Grab merupakan salah satu langkah nyata perusahaan yang selalu siap memberikan solusi serta kemudahan bagi seluruh pengguna Grab di Indonesia.
Cari dan bandingkan harga
Peluncuran tile Tiket ini merupakan hasil kerja sama antara Grab dengan BookMyShow, salah satu startup lulusan program Grab Ventures Velocity angkatan pertama.
Melalui tile Tiket, pengguna di Indonesia akan lebih mudah mencari, membandingkan harga, dan membeli tiket nonton dari beberapa jaringan bioskop nasional terbesar seperti CGV dan Cinemaxx langsung dari aplikasi Grab.
Selain mendapat kemudahan akses untuk membeli tiket nonton tanpa harus membuat akun baru, pengguna juga dapat melakukan transaksi pembayaran secara cepat dan mudah dengan pembayaran non-tunai di aplikasi Grab.
Grab berencana untuk mengembangkan daftar layanan yang ditawarkan melalui tile Tiket, sehingga kedepannya para pengguna dapat membeli tiket untuk acara-acara hiburan lain melalui tile ini.
“Grab memimpin dalam upaya pembentukan ekosistem super app di Asia Tenggara dan BookMyShow melihat peluang besar untuk menggabungkan keahlian yang kami miliki untuk mewujudkan tujuan tersebut,” ungkap CEO & Head of Product BookMyShow Southeast Asia, Kenneth Tan.
Grab akan mulai menghadirkan tile Tiket bagi pengguna di Indonesia secara bertahap. Pada Mei 2019, pengguna Grab sudah bisa melakukan pembelian tiket nonton langsung dari aplikasi Grab. (S-BS/jr)