Tangerang, 19/4/23 (SOLUSSInews.com): Mengantongi izin resmi dari pemerintah, usaha penginapan Hariss INN di kawasan Aeropolis, Kota Tangerang telah beroperasi sekian lama untuk melayani tamu umroh, maupun yang sekedar transit di Bandara Internasional Soekarno Hatta.
“Ya, kamar-kamar kami tersebut sebagian besar disewakan untuk tamu transit yang hendak melanjutkan penerbangannya di esok hari, dan beberapa juga menerima tamu dari travel umroh,” demikian keterangan tertulis dari salah satu staf manajemen pengelola, Ricardo A, Rabu (19/4/23).
Karenanya, pihaknya menyayangkan pemberitaan sebuah media ‘online’ yang tanpa konfirmasi dan klarifikasi resmi sesuai kaidah berjurnalistik, telah menuding kamar-kamar mereka telah dijadikan tempat mesum, atau kumpul kebo.
Diungkapkan, proses registrasi semua tamu yang melakukan ‘check in’ juga berlangsung sesuai prosedur. Yakni, dengan meminta identitas tamu dan memberi deposit seperti layak penginapan transit yang lain pada umumnya.
“Perizinan juga sudah dikantongi dan dipegang oleh pihak manajemen pengelola dan segalanya dapat dipertanggungjawabkan. Tapi anehnya, usaha kecil-kecilan sebegini aja ada yang ganggu, bahkan mengeksposnya di media secara tidak mengikuti aturan kaidah berjurnalistik, yakni sebuah berita pers harusnya imbang atau memenuhi unsur ‘cover both side’ (tidak hanya sepihak),” katanya lagi.
Ditambahkan, setiap pelanggan yang memesan kamarnya melalui aplikasi ‘online’. “Kalau melalui ‘whatsapp’, itu hanya konfirmasi ulang pemesanan,” demikian Ricardo. (S-r/jr)