Jakarta, 8/5/19 (SOLUSSInews) – Pemimpin di industri penyedia Pay TV dan Fixed Broadband Cable Internet di Indonesia, PT Link Net Tbk, kini menghadirkan kanal TechStorm ke Indonesia.
Dengan begitu, pelanggan First Media sudah dapat menikmati kanal teknologi dan Entrepreneur satu-satunya di dunia ini pada jaringan #343.
Disebutkan, First Media menjadi TV berbayar pertama yang menghadirkan kanal TechStorm di Indonesia.
Content Director PT Link Net Tbk (LINK), Ferliana Suminto mengatakan, sejalan dengan komitmen untuk selalu menghadirkan tayangan bermutu bagi masyarakat Indonesia, pihaknya menghadirkan TechStorm, saluran hiburan teknologi pertama di Indonesia yang membahas teknologi dan startup entrepreneurship.
“Kanal ini menyuguhkan tayangan kepada pemirsa yang membutuhkan informasi terkini seputar teknologi, gadget, inovasi-inovasi besar, dan program-program TV tentang teknologi di Asia dan internasional,” kata Ferlina melalui siaran pers, sebagaimana dilasnir BeritaSatu.com, di Jakarta, Selasa, (7/5/19) kemarin.
Tersedia di 20 negara
Kanal TechStorm tersedia di 20 negara di Asia dan menayangkan dunia kewirausahaan (entrepreneurship) dalam bidang teknologi dan startup. Di antaranya film dokumenter yang membahas di belakang layar (behind-the-scenes) berbagai peristiwa besar seperti Shark Tank, The Gadget Show, Buy It Now dan Hatched.
Tidak hanya itu, TechStorm juga menyajikan program TV mengenai Techno dan Startup Entrepreneurship serta drama terkenal yang fokus pada startup entrepreneurship.
Selain itu, ada juga tayangan tentang gadget, eSports dan berbagai review yang tentunya menarik perhatian pemirsa. Tak kalah menarik adalah hadirnya tayangan berbagai gadget yang menerima penghargaan Guinness World Records.
“Kecepatan pertumbuhan dari startup sangat menakjubkan. TechStorm hadir untuk meng-amplify percepatan dari inovasi dan membangun TechStorm sebagai ekosistem untuk mengembangkan lebih jauh Semangat Startup dan kewirausahaan,” ungkap Founder TechStorm, Debbie Lee.
Kolaborasi demi tayangan bermutu
Ferlina menambahkan, kehadiran kanal baru TechStorm merupakan upaya terus menerus dari First Media untuk memberikan tayangan bermutu.
Disebutkan, First Media akan terus berkolaborasi dan menghadirkan berbagai tayangan yang memenuhi kebutuhan pelanggan dan masyarakat Indonesia melalui kerjasama dengan channel partners dan penyedia Over the Top (OTT) seperti HOOQ, Catchplay maupun HBO GO.
Selain konten, First Media telah meningkatkan kemampuannya di sisi jaringan yang sudah mencapai 2.250.000 home passes per kuartal I 2019 di berbagai lokasi di Indonesia untuk menjangkau lebih banyak pelanggan.
“Kami akan terus menghadirkan berbagai kanal bermutu yang dapat memenuhi kebutuhan pelanggan terhadap konten terkini dan premium,” demikian Ferliana Suminto. (S-BS/jr)