Jakarta, 7/8/17 (SOLUSSInews) – Pihak Grab barusan mengumumkan ketersediaan fitur terbarunya yang memungkinkan perjalanan dengan layanan GrabBike menjadi lebih cepat, yakni GrabNow.
Disebutkan, fitur baru ini memungkinkan penumpang untuk memanggil mitra pengemudi GrabBike terdekat secara langsung tanpa harus melakukan pemesanan melalui aplikasi terlebih dahulu dan menunggu mitra pengemudi tiba di lokasi penjemputan.
“GrabNow mewakili misi kami untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pengguna. Hari ini, kami sekali lagi menciptakan terobosan melalui peluncuran GrabNow yang memungkinkan penumpang untuk menikmati alokasi perjalanan hingga tiga kali lebih cepat berkat solusi pemesanan berbasis proksimitas atau kedekatan perangkat bergerak,” kata Marketing Director Grab Indonesia, Mediko Azwar dalam keterangan resmi yang diterima redaksi, hari ini.
Dijelaskan Mediko, proses auto-pairing antara penumpang dan mitra pengemudi yang rampung dalam 15 – 30 detik akan memberikan pengalaman pemesanan yang cepat. Hal ini memungkinkan setiap pengguna tiba di lokasi tujuannya dengan lebih cepat, sehingga memberikan pengalaman perjalanan dengan GrabBike yang lebih baik.
Fitur GrabNow saat ini tersedia bagi pengguna di wilayah Jabodetabek. Untuk menggunakan fitur tersebut, para penumpang hanya perlu mendekati pengemudi GrabBike dan minta untuk menggunakan GrabNow. Kemudian masukkan lokasi penjemputan dan tujuan, lalu tekan tombol Gunakan GrabNow.
Langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah menekan ikon “connect”, atau menggunakan kode enam digit yang tersedia pada ponsel mitra pengemudi dan platform Grab akan mengatur segalanya. Setelah terhubung, para penumpang wajib mengonfirmasi bahwa mereka telah bersama mitra pengemudi yang tepat dan siap memulai perjalanan.
Perjalanan dengan GrabNow ditawarkan dengan tarif regular GrabBike dan menerima pembayaran baik tunai maupun non-tunai dengan GrabPay. (S-BS/jr)